Cara Membuat Curriculum Vitae Format Pdf Menggunakan MS Word

Seluruh proses tahapan seleksi TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN
Cara Membuat CV Format PDF - Curriculum Vitae atau yang biasa orang singkat dengan CV dalam bahasa Indonesia yang berarti daftar riwayat hidup, yaitu sebuah document yang menjelaskan tentang riwayat perjalanan dalam kehidupan kita yang berkaitan tentang data diri, prestasi, pengalaman bekerja dan juga jejak pendidikan.

Pada umumnya daftar riwayat hidup atau cv digunakan untuk keperluan melamar pekerjaan sebagai bahan pertimbangan bagi pihak Human Resources Departemen (HRD) untuk menerima kita sebagai karyawan di perusahaannya.


Biasanya daftar riwayat hidup ditulis tangan diselembar kertas ataupun membeli kertas yang memang khusus untuk cv. Untuk cara membuatnya mungkin kalian sudah mengerti karena tinggal menulis diselembar kertas tentang data diri serta riwayat pendidikan dan juga pengalaman bekerja.

Sedangkan yang akan admin sampaikan disini adalah cara membuat cv atau daftar riwayat hidup format pdf menggunakan MS Word untuk keperluan melamar pekerjaan melalui email.

Baca juga : Cara membuat lamaran kerja & cv format pdf menggunakan hp Android

Cara membuat daftar riwayat hidup (CV) format pdf menggunakan Microsoft Word


- Download terlebih dahulu template CV dengan desain yang sederhana di link ini.

Berikut contoh templatenya


Jika tidak template tidak sesuai, kalian bisa searching di google dengan keyword Template CV Microsoft Word atau jika kalian ingin buat sendiri templatenya silahkan, namun jika kita membuat desain sendiri akan sulit bagi orang yang belum mengerti MS Office.

- Langkah selanjutnya setelah kalian download templatenya, isi data diri dan juga riwayat pendidikan serta pengalaman kerja ataupun dara diri yang lain.
- Jika sudah selesai silahkan Save Us.
- Terakhir kita akan merubah format dari MS Word ke format pdf melalui Website ini, upload file yang sudah kita save tadi dan convert ke format pdf.
- Langkah pertama selesai.

Untuk membuat lamaran kerjanya mungkin kalian sudah tau, karena tinggal menulis lamaran di blank Document Microsoft Office Word > Save filenya > lalu Convert To Pdf di Website ini.

Sebenarnya cara membuatnya sangat mudah, namun kebanyakan orang malas untuk membuat, maunya instan.

Oke langkah selanjutnya kita akan menggabungkan beberapa file seperti surat lamaran kerja, curriculum vitae dan berkas Ijazah, SKHUN, SKCK ataupun file lainnya.

Sebelum menggabungkan pastikan file Ijazah sudah di scan dan sudah berformat pdf ya, karena kita akan menggabungkan beberapa file pdf menjadi 1 file.

Untuk cara scan foto Ijazah ataupun yang lainnya, rekan pencaker bisa baca artikel dibawah ini :

Baca : Cara scan foto menggunakan HP Android

Atau sahabat pencaker bisa scan documen di warnet ataupun penyedia jasa scan sejenisnya.

Ok, untuk menggabungkan filenya kita kunjungi website dibawah ini :


Upload satu per satu file seperti Surat lamaran kerja, CV, Foto Ijazah dan lain-lain di website tersebut secara berurutan.

Jika sudah menggabungkan filenya, langkah berikutnya kita akan mengkompres file tersebut agar sizenya lebih kecil, karena untuk melamar pekerjaan kita membutuhkan file pdf yang kecil, sekitar 300-500kb.

Langkah mengkompressnya sendiri juga mudah dilakukan, sama seperti cara-cara diatas, kita kunjungi website yang tadi tetapi pilih opsi kompress file pdf.


Jika langkah pengompressan file sudah selesai maka langkah membuat cv serta surat lamaran kerja kita anggap selesai.

Harapannya apa yang admin sampaikan mudah di mengerti dan dipahami serta mudah dilakukan.

Baca juga : Cara melamar kerja melalui email

Demikian informasi yang admin lokerpt.com dapat sampaikan tentang bagaimana caranya membuat cv format pdf menggunakan MS Word.

Share artikel ini kepada rekan pencaker lainnya jika merasa artikel diatas bermanfaat.

Salam pencaker.
Seluruh proses tahapan seleksi TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN
Previous Post Next Post